Apa itu Mesin Bor, Fungsi dan Jenis-Jenisnya?
Mesin bor adalah salah satu perkakas yang sering ditemui dalam hidup kita.
Mesin bor merupakan mesin yang bergerak dengan memutarkan alat memotong kearah pemakaiannya dan hanya bersumbu pada mesin tersebut. Mesin ini dapat membuat lubang berbentuk bulat pada media seperti dinding, kayu dan lainnya. Selain itu mesin bor juga berfungsi membuat alur, perluas dan juga menghaluskan dengan presisi dan akurat.
Mesin bor biasanya dilengkapi dengan bit berputar, driver maupun pemotong, tergantung daripada pengaplikasiannya. Mesin ini banyak digunakan dalam pengerjaan kayu, bangunan, konstruksi, perkakas mesin dan juga pekerjaan proyek yang terkait lainnya.
Mata obeng dimasukan ke dalam lubang, sementara mata bor didorong keluar untuk memotong material , mata bor memutar masuk ke dalam lubang saat berputar, mesin bor ini juga biasa dikenal dengan rotaty drill press, walaupun alat ini dapat digunakan untuk mengebor lubang pada logam dan lainnya, tetapi daya yang dipakai tidak terlalu besar.
Mesin bor terdiri dari berbagai jenis, menurut fungsinya, Berikut adalah jenis-jenis dari mesin bor :
1. Mesin Bor Tangan
Mesin bor tangan merupakan jenis mesin bor yang paling sering dipakai, Mesin bor ini memiliki berbagai macam ukuran mata bor, dimulai dari 6,5 mm, 10mm, 13 mm, 16 mm, 23 mm dan juga 32 mm.
Mesin bor tangan biasa digunakan untuk mengebor kayu, jenis ini biasa digunakan untuk mengencangkan atau melepaskan baut.
Selain itu, mesin bor tangan juga memiliki spesifikasi lain misalnya memiliki kecepatan putaran yang menghadirkan fitur kecepatan putaran yang memperbolehkan penggunaan untuk mengatur kecepatan dan juga fitur reversible yaitu membuat putaran yang dilakukan bisa dua arah yaitu putaran kanan dan putaran kiri.
2. Mesin Bor Impact
Mesin bor impact hamper mirip dengan mesin bor tangan, dapat digunakan untuk mengebor materi kayu, tetapi perbedaan lainnya adalah mampu digunakan untuk mengebor dinding karena getarannya mampu digunakan untuk mengebor dinding. Pada mesin bor impact, tersedia setting untuk pengeboran biasa yang dapat digunakan untuk mengebor kayu dan besi, secara keunggulan dibandingkan dengan mesin bor tangan biasa, untuk harga mesin bor tangan akan lebih murah dibandingkan dengan mesin bor impact, tetapi untuk keunggulan dari mesin bor impact sendiri adalah kemampuan dan fitur tambahan yang terdapat di mesin bor impact, misalnya untuk tangkai pengukur kendaraan lubang bor, handle tambahan dan bentuk dari mesin bor itu sendiri yang membuat kenyamanan dalam pemakaiannya.
3. Mesin Bor SDS +
Mesin bor SDS + ini hampir sama dengan mesin bor impact, namun mesin bor ini mempunyai mode penggunaan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Jenis mesin bor ini memiliki mode yang hanya putaran saja, ataupun mode putaran yang disertai dengan getaran (impact). Umumnya jenis mesin bor ini memiliki 2 mode, namun ada juga yang memiliki tiga mode penggunaan. Jenis mesin bor ini tidak perlu mengunci mata bornya, hanya perlu mencolokannya ke mesinnya. Untuk mesin bor ini juga adalah mesin dengan mata bor khusus, bukan dengan mata bor biasa.
4. Mesin Bor SDS Max
Jenis mesin bor ini adalah mesin bor sebagai generasi sebelum mesin bor SDS+, karena keduanya memiliki fungsi yang sama, hanya saja yang membedakan adalah ukuran mata bornya. Di mana mata bor mesin SDS max lebih besar daripada mesin bor SDS +.
5. Mesin Bor Cordless
Mesin Bor Cordless adalah mesin bor tanpa kabel dimana bor ini dapat digunakan dengan menggunakan baterai sebagai sumber tenaganya. Mesin bor ini biasa digunakan untuk melakukan pekerjaan yang ringan karena kekuatan perputaran dari bor yang cenderung lemah. Mesin bor ini biasa digunakan untuk mengebor gypsum, kayu dan besi jika hanya menggunakan mata bor dengan ukuran yang kecil, Dapat juga digunakan sebagai screw driver (penyekrupan) dan sangat mudah untuk mengontrol kecepatannya karena sangat konstan dan stabil.
6. Mesin Bor Core
Jenis mesin bor core ini adalah mesin bor yang paling jarang digunakan, karena fungsi utama dari mesin bor ini adalah untuk melubangi lantai. Selain itu biasa juga digunakan untuk mengukur ketebalan aspal di jalan, atau biasa digunakan dalam sebuah proyek pembangunan yang cukup besar. Mesin bor ini memiliki mata bor yang besar, biasa digunakan untuk mengebor lantai untuk membuat jalur pipa ataupun jalur kabel.
7. Mesin Bor Duduk
Mesin bor duduk adalah salah satu jenis alat bor dengan sistem menggenggam mata bor yang berfungsi untuk mengikis dan memutar permukaan benda.
Seperti namanya, mesin bor ini dapat digunakan sambil duduk. Hal ini dibuat karena lubang yang dibuat pada besi tidaklah sedikit, sehingga membuat orang yang menggunakannya tidak mudah lelah.
8. Mesin Bor Gantung
Jenis mesin bor ini tidak seperti mesin bor pada umumnya, karena mesin bor ini digunakan dengan cara menggantung. Fungsinya digunakan untuk mengikis maupun memperbesar lubang.
9. Mesin Bor Magnet
Mesin bor ini memiliki magnet di bagian bawahnya dan biasa mengebor dinding besi sehingga magnet tersebut sangat berguna untuk menyangga bor. Hal ini dikarenakan magnet pada bagian bawah mesin bor dapat ditempelkan pada bidang besi secara vertikal.
Magnet ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan, Jika tidak diperlukan maka dapat dimatikan, dan untuk menyalakannya anda hanya perlu menekan tombol sakelar. Mesin bor magnet tersedia diberbagai ukuran mulai dari ukuran 22mm, 25mm, 28mm, 32mm, 35mm, dan yang paling besar adalah ukuran 60mm.
Berikut adalah penjelasan tentang pengertian dan jenis-jenis dari mesin bor, semoga artikel ini dapat berguna untuk sobat Trans Home 😀
https://www.klopmart.com/article/detail/pengertian-mesin-bor-fungsi-dan-jenisjenisnya
https://www.niagamas.com/power-tools/perbedaan-mesin-bor-listrik-dengan-bor-cordless/