Inspirasi Warna Cat untuk Ruangan Sempit

Mendekor ruangan sempit memanglah gampang-gampang susah, jika salah penempatan maka akan merusak suasana. Tak hanya menata barang, namun memilih warna cat yang sesuai juga perlu pertimbangan dan sangat berpengaruh untuk keselarasan ruangan.

Ruangan yang sempit perlu beberapa solusi kreatif, salah satunya adalah membuat ruangan sempit terlihat lebih luas, salah satu yang dapat dilakukan adalah dengan memilih cat dinding yang sesuai dengan kebutuhan, misalnya pemilihan warna dan kontras.

Tips Memilih Warna untuk Ruangan Sempit

1. Memahami Konsep Warna

Secara visual, warna gelap akan surut, sedangkan warna terang akan maju. Artinya adalah ruangan sempit tidak hanya terbatas pada warna putih saja, tetapi juga banyak pilihan warna lain seperti warna dengan aksen gelap seperti warna biru tua, abu- abu dan juga merah bata.

Hal itu dapat terjadi karena mengecat dinding dengan aksen gelap akan memberikan dorongan ke belakang  sehingga memberikan kesan kedalam dan akan berefek pada visual yang membuat ruangan sempit akan terlihat lebih luas.

2. Perhatikanlah Plafon

Tidak hanya dinding yang perlu diperhatikan, plafon juga berperan penting dalam visual sebuah ruangan. Seringkali plafon atau langit-langit menjadi aspek yang sering diabaikan.

Karena gelap bersifat surut, menggunakan warna selain putih mencolok khas dapat membuat langit-langit tampak lebih tinggi.

Beberapa pilihan warna yang dapat diaplikasikan ke plafon selain putih adalah kuning pucat, putih ivory dan juga biru pucat. Perpaduan warna halus ini akan membuat kesan netral namun terang karena efek sinar lampu plafon, sehingga akan membuat ruangan akan terlihat lebih luas.

Warna kontras antara warna plafon dan dinding akan membuat ruangan menjadi lebih anggun. List plafon sederhana dalam warna putih mengkilat dapat memudahkan transisi dan dapat memberikan daya tarik yang lebih.

3. Nuansa Warna

Warna putih tidak selalu membosankan ketika sobat Transhome dapat memadupadankan dengan hasil akhir dengan baik. Memilih palet warna putih adalah salah satu cara yang dapat dilakukan untuk membuat ruangan tampak lebih besar.

Agar tampilan tidak terkesan steril, perkenalkanlah warna yang berbeda dari warna vanila, hingga putih. Cobalah warna putih agak sedikit kebiruan dengan lapisan matte di plafon rumah anda untuk memberikan kesan hangat.

4. Elemen Metalik

Lapisan logam akan memantul dan secara visual akan membuat ruangan terlihat lebih luas. Kunci untuk memilih warna metalik adalah dengan membuat elemen lain terlihat lebih sederhana. Misalnya cobalah meja nikel yang elegan lalu untuk pelengkapnya pilihlah perabot yang lebih sederhana yang tidak terlalu mendominasi ruangan supaya terkesan seimbang.

Berikut adalah inspirasi  warna yang dapat digunakan untuk ruangan sempit.

Warna untuk Ruangan Sempit

1. Biru Tua

Banyak orang yang mengira bahwa ruangan sempit kurang cocok apabila menggunakan cat yang gelap. Padahal, kenyataannya tidak demikian.

Faktanya, ruangan gelap dapat memantulkan sedikit cahaya, sehingga semakin kecil ruangan, semakin Anda bisa mengeksplorasi warna gelap.

2. Abu-abu

Abu-abu adalah warna yang mampu dikombinasikan dengan nuansa modern, padukan warna cat abu-abu dengan furnitur yang lebih ramping.

3. Beige

Warna beige akan selalu menjadi warna yang netral untuk seluruh ukuran ruangan. Warn aini akan membuat ruangan terkesan hangat dan nyaman.

4. Off-White

Warna ini sangat cocok untuk ruangan kecil yang ingin menghadirkan suasana netral. Meski di ruang kecil, warna ini bisa menambah kehangatan yang terasa intim.

Perhatikan bahwa warna ini akan terlihat lebih gelap di ruangan kecil, terutama tanpa cahaya alami.

5. Pink

Warna ini memantulkan cahaya di ruang tamu kecil. Manis tapi tidak berlebihan.

Warna soft pink cocok untuk ruang tamu dengan ukuran terbatas.

Anda dapat menggabungkan dinding merah muda lembut dengan karya seni atau gambar yang berbeda.

6. Putih Terang

Warna putih cerah memberikan kesan luas pada ruang yang kecil.

Pilih warna putih yang tidak terasa kaku. Warna ini menjadi pilihan yang tepat untuk ruang tamu kecil dengan gaya minimalis.

7. Biru Muda Lembut

Biru muda yang lembut merupakan warna pastel yang akan menambah kehangatan ruang tamu kecil Anda.

Warna ini menjadi pilihan tepat bagi anda yang ingin mendekorasi ruang tamu dengan gaya pantai yang santai.

Pilihlah warna untuk desain interior ruang tamu sesuai dengan kesukaan anda, agar anda bisa merasa lebih nyaman.

Berikut adalah beberapa tips, trik dan inspirasi dalam membuat ruangan anda supaya terlihat lebih luas, Semoga bermanfaat untuk Sobat Transhome yang membutuhkan informasi berikut.

Source : https://www.kompas.com/homey/read/2022/02/26/224000076/tips-memilih-warna-cat-dinding-ruangan-sempit-agar-tampak-lebih-luas?page=all

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20211115154541-282-721454/9-warna-cat-yang-tepat-untuk-dekorasi-ruang-tamu-sempit